Digikid is available in Chinese and English now!!
Digikid sudah ada dalam Bahasa Mandarin dan Bahasa Inggris lho ^^
Check it out! Digi-ch, Digi-eng

Wednesday, February 3, 2010

Post kedua di tahun 2010 ^^

Halo teman-teman sekalian. Apa kabarnya? Mudah-mudahan kita semua sehat-sehat saja yah.
Wahhh.... Waktu memang berlalu dengan cepat sekali, tidak terasa 1 bulan sudah berlalu sejak kita merayakan tahun baru, sekarang, malah kesibukan baru menantikan saya pada tanggal 14 Februari nanti, tepatnya tahun baru Imlek, bertepatan dengan hari Valentine ^^


Yahh.. Semenjak tahun baru saya belum sempat mengupdate satu post pun, tidak seperti teman saya, hendrydext yang masih sempat-sempatnya mengupdate blog :) Saya benar-benar salut dengan teman saya yang satu itu, padahal awalnya saya yang mengajak beliau untuk membuat blog, sekarang malah saya yang ketinggalan, si Hendry yang terus maju dalam dunia blogging :) Salam sukses untuk bung Hendry kalau sempat membaca post saya :)

Akhir-akhir ini saya memang disibukkan dengan berbagai kegiatan, mulai dari kegiatan vihara, kegiatan chatting, kegiatan facebook, kegiatan kampus, dan sebagainya, maksud saya..... Yahh.. Pokoknya saya tidak mempunyai waktu (baca: mood) update blog.
Setelah menelantarkan blog cukup lama, saya menyadari bahwa makin bertambah aja followers saya... Salam kenal untuk semua followers saya yang baru bergabung, meskipun saya tidak tahu mereka 'nyasar' darimana dan kenapa bisa tertarik untuk bergabung dengan blog saya yang... sepertinya membosankan ini. Hahaha. Tapi apapun itu, mari kita ucapkan selamat datang kepada followers-followers baru :) Semoga Anda-anda semua bisa betah lama-lama di blog digikid ini :)

Blog dalam Bahasa China saya juga sudah lama tidak diupdate, blog lokal aja gak diupdate, boro-boro blog internasional >_< href="http://gudangraye.blogspot.com/">Ardiko, selamat bergabung juga di dunia blogging, dan untuk tante Calvina (oops.. maaf blom ada linknya), selamat bergabung di dunia blogging meskipun itu atas permintaan dari dosen di kampus, ha..ha..ha..

Apa lagi yaa?? Oh ya.. Kabar mama yang jatuh dari tangga kemarin sudah agak baikan, terima kasih untuk semua teman-teman yang ikut berpartisipasi dalam bentuk doa, semangat, dll. Itu semua sangat membantu :)
At least sekarang mama sudah bisa main game di komputer seperti sediakala, haha, meskipun tangan kanan beliau yang kemarin sempat patah masih belum sembuh total, tapi sudah baikan :)
Hanya saja kaki kanan yang retak harus dijaga dengan baik, karena lukanya adalah luka dalam, kita juga tidak tau bagaimana kondisi pemulihan pada kakinya, sampai nanti mama akan ke pulau Penang lagi beberapa hari setelah Imlek, mudah-mudahan saja hasil pemeriksaannya bagus, yuk, kita doakan sekali lagi ^^

Oh iya, berhubung tahun baru Imlek sudah dekat, bagi teman-teman yang merayakan, jangan lupa untuk siap mental keluar duit buanyak (khusus orang tua), dan bagi anak-anak siap mental untuk terima angpao yang mungkin jumlahnya berkurang dari tahun lalu ^^, maklum saja ya teman-teman, soalnya dunia orang dewasa sekarang ini makin susahhh saja, oleh karena itu, jumlah angpao kita sebagai remaja dan anak-anak harus dikurangi dong :)

Jangan lupa juga untuk membeli baju baru, sepatu baru, tas baru, kotak pensil baru, dan serba-serbi yang baru.. Eeettss... tetapi ingat dulu, jangan terlalu dipaksakan, sesuaikan saja dengan kemampuan dan kebutuhan saja yah. Harus ingat karena keadaan ekonomi di seluruh dunia juga menurun, kita harus maklum apa adanya dengan kondisi orang tua saat ini, jangan menuntut terlalu banyak. Asalkan bisa dapat angpao aja sudah bagus ^^___^^

Oh ya, teman-teman, digi juga turut menyampaikan rasa dukacita kepada saudara-saudara kita yang di Haiti yang terkena gempa kemarin, dan juga di tempat-tempat lainnya.
Harus disadari dan diakui, yang namanya bencana akhir-akhir ini memang sering nempel pada bumi manusia, entah itu karena kerusakan lingkungan, atau karena kerusakan moral, atau memang karena waktunya sudah datang, itu kita tidak tahu, dan tidak perlu tahu, saya kira. Asalkan kita semua dengan tulus bertobat kepada Tuhan Yang Maha Esa atas kesalahan yang kita perbuat, bersungguh-sungguh berjanji untuk menjadi orang yang baru, bersama-sama menciptakan sebuah bumi baru yang penuh dengan cinta kasih dan kedamaian, saya kira, bencana itu pasti akan menyingkir dengan sendirinya :)

Oke deh teman-teman. That's all for today, sekarang digi mau beribadah dulu... Digi doakan kita semua bisa selalu sehat walafiat jasmani dan rohani, selalu bisa sukses dalam segala bidang :)
Ingat, hargai waktu, waktu yang berlalu tidak akan bisa kembali lagi, hanya menyisakan kenangan di dalam hati kita

Thanks for reading ^^

No comments:

Post a Comment

Halooo ^^ Silahkan tinggalkan komentar Anda, untuk yang punya gmail, silahkan pake google account, tersedia juga bagi yg punya openID, kalau cuma nama boleh tulis di Name/Url


Makasih

 

blogger templates | Make Money Online